12 Rekomendasi Tempat Wisata di Puncak dan Sekitarnya

Lagi penat dan butuh refreshing agar tetap waras dan bisa produktif atau sekedar ingin liburan bareng keluarga? Sini kumpul karena ada rekomendasi tempat wisata di Puncak khusus buat kamu. 

For your information, menurut Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Bogor, ada setidaknya 8 juta wisatawan yang berkunjung ke Puncak, Bogor pada tahun 2022[1]

Dengan data tersebut, tentu tak menampik kalau Puncak punya banyak banget tempat wisata. Ada Taman Safari Bogor yang pas banget untuk liburan bareng keluarga hingga tempat untuk berkemah.

Selengkapnya, cek daftar lengkapnya di sini. 

Let’s dive in!

12 Rekomendasi Tempat Wisata di Puncak

Ada setidaknya 12 rekomendasi objek wisata di Puncak Bogor yang bisa kamu kunjungi. Berikut daftar lengkapnya. 

1. Taman Safari Indonesia Bogor

Taman Safari Indonesia Bogor

Salah satu wisata anak Puncak adalah Taman Safari. Di sini, ada lebih dari 5000 pohon dan 280 spesies satwa dari seluruh penjuru dunia yang bisa kamu nikmati saat Safari Siang atau Safari Malam. 

Pengunjung perlu berhati-hati karena hewan di Taman Safari Indonesia Bogor yang dilepasliarkan di area yang ditentukan.

Untuk melihat satwa tersebut, kamu perlu menggunakan mobil pribadi atau menaiki bus yang tersedia secara gratis. 

Beberapa aktivitas seru lainnya adalah menonton pertunjukan, berinteraksi dengan hewan, main di theme park, trekking hingga berenang di water park.

Alamat  Jl. Kapten Harun Kabir No. 724, Cibeureum, Cisarua, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional  Safari Siang dan Istana Panda
  • Senin-Jumat: 09.00-17.00 WIB
  • Sabtu-Minggu: 08.30-17.00 WIB
Safari Malam (malam minggu atau malam liburan)
19.00-23.00 WIB
Harga tiket  Safari Siang
Domestik  Mancanegara 
  • Balita: Rp200.000 (weekday), Rp225.000 (weekend)
  • >6 tahun: Rp230.000 (weekday), Rp255.000 (weekend)
  • Balita: Rp400.000 
  • >6 tahun: Rp450.000
Safari Malam 
Domestik  Mancanegara 
  • Balita: Rp160.000
  • >6 tahun: Rp180.000
  • Balita: Rp300.000
  • >6 tahun: Rp350.000

2. Agrowisata Gunung Mas

Agrowisata Gunung Mas

Jika kamu suka dengan teh, mungkin kamu bisa liburan ke Agrowisata Gunung Mas. Tempat wisata di Bogor ini menawarkan pemandangan hijau dan udara yang sejuk dan fasilitas lengkap termasuk penginapan. 

Di objek wisata yang ada di ketinggian 1200 mdpl ini memungkinkan kamu untuk mengelilingi kebun teh. Selain itu, kamu juga bisa berkuda, flying fox, terbang layang, berkeliling dengan motocross mini, hingga off road. 

Alamat  Jl. Raya Puncak Gadog No. KM. 87, Tugu Selattan, Cisarua, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional  Setiap hari: 08.00-16.00
Harga tiket  Rp15.500-Rp20.000 per orang

3. Little Venice 

Little Venice

Jika kamu mencari tempat instagramable di Puncak yang pas untuk liburan, ada Little Venice yang bisa jadi opsi. Sesuai namanya, Little Venice, di sini kamu bisa menaiki gondola dan mengelilingi kanal. 

Desain yang unik dan bangunan yang warna-warni akan memanjakan mata kamu. Hampir di semua sudut tempat wisata bisa menjadi instagramable background untuk foto kamu. 

Alamat  Batulawang, Cipanas, Cianjur, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional 
  • Senin-Jumat: 09.00-16.30 WIB
  • Sabtu-Minggu: 08.00-18.00 WIB
Harga tiket  Rp30.000-Rp90.000 per orang

4. The Ranch Cisarua

The Ranch Bogor

The Ranch Puncak atau The Ranch Bogor bisa jadi opsi lainnya. Tempat wisata ini memiliki peternakan yang memungkinkan kamu untuk berinteraksi dengan hewan, seperti berkuda. 

Tidak hanya itu, di sini, kamu bisa bermain ATV, bermain panahan, berfoto di Candy Barrel dan Jembatan Dongeng. 

Alamat  Jl. Raya Puncak, Kopo, Cisarua, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional
  • Senin-Jumat: 08.00-18.00 WIB
  • Sabtu-Minggu: 08.00-21.00 WIB
Harga tiket  Rp25.000 per orang

5. Wana Wisata Rusa (Cariu)

Wana Wisata Rusa Jaya

Wana Wisata Rusa Jaya atau Penangkaran Rusa Cairu bisa jadi opsi kalau kamu mencari wisata Puncak murah

Ada beberapa jenis rusa yang bisa kamu temui di Penangkaran Rusa Cairu, di antaranya yaitu rusa cheetai, rusa bawean dan rusa jawa. Di tempat wisata yang sudah ada sejak 1993 ini, kamu bisa berinteraksi langsung dengan rusa, berfoto, berkemah.

Alamat  Jl. Transyogi, Buana Jaya, Tanjungsari, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional Setiap hari, 07.00-18.00 WIB
Harga tiket  Rp10.000 per orang

6. Warso Farm 

Warso Farm

Jika kamu suka liburan dan durian, kamu perlu mampir ke Warso Farm. Di sini, kamu bisa mencicipi buah seperti buah naga dan durian. 

Menariknya, ada setidaknya 15 varietas durian yang bisa kamu pilih dan cicip. Termasuk durian montong, durian petruk dan durian lay. Kamu juga bisa kulineran dengan aneka olahan dari durian.

Selain kulineran, kamu juga bisa menikmati keindahan Gunung Salak dan bermain di playground

Alamat  Jl. K.H. Halimi, Cipelang, Cijeruk, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional 
  • Sabtu-Kamis: 07.00-17.00 WIB
  • Jumat: 07.00-19.00 WIB
Harga tiket  Rp0 per orang

7. Curug Leuwi Hejo

Curug Leuwi Hejo

Curug Leuwi Hejo jadi opsi untuk kamu yang ingin menikmati wisata alam Puncak. Tempat wisata yang masuk kawasan Hutan RPH Babakan Madang BKPH Bogor ini memungkinkan kamu untuk hiking, berenang, bermain air hingga berfoto dan camping. 

Untuk ke sini, kamu perlu memarkirkan kendaraan agak jauh dan berjalan hingga ke curug. 

Alamat  Jl. Kecibadak Kampung Wangun, Karangtengah, Sentul, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional  Setiap hari, 24 jam
Harga tiket  Rp15.000-Rp25.000

8. Nicole’s Kitchen & Lounge

Nicole’s Kitchen & Lounge

Nicole’s Kitchen & Lounge bisa jadi pilihan untuk liburan santai. Tempat nongkrong di Puncak ini menawarkan aneka makanan western dan Indonesia dengan rentang harga sekitar Rp20.000-Rp200.000.

Sambil kulineran, kamu bisa menikmati indahnya pemandangan Puncak, Bogor. Sesekali, kamu bisa berfoto karena Nicole’s Kitchen memiliki interior dan eksterior yang cantik. 

Alamat  Kampung Brasco, Jl. Raya CIpanas, Palasari, Cipanas, Cianjur, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional  Setiap hari, 09.00-22.00 WIB
Tiket masuk Rp0 per orang

9. Cimory Riverside

Cimory Riverside

Cimory Riverside menawarkan kenyamanan suasana Puncak dan pemandangan tepi aliran Sungai Ciliwung. Di sini, kamu bisa kulineran seperti menikmati aneka olahan susu, berbelanja, jalan-jalan di Cimory Forest hingga berfoto di museum 3D.

Fasilitas di Cimory Riverside cukup lengkap. Jadi, cocok untuk liburan terutama bersama keluarga. 

Alamat  Jl. Raya Puncak-Gadong Km. 77 No.435, Leuwimalang, CIsarua, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional  Setiap hari, 08.00-21.00 WIB
Harga tiket  Rp20.000-Rp60.000 per orang

10. Bukit Gantole

Bukit Gantole

Jika ingin liburan yang anti mainstream, kamu bisa mencoba paragliding di Bukit Gantole. Di sini, kamu bisa mencoba gantole dan dipandu oleh instruktur berpengalaman dengan tiket Rp350.000 per orang. 

Selain paragliding, kamu bisa bersantai, menikmati sunset hingga sekedar nongkrong dan ngopi.

Alamat  Jl. Raya Puncak Km. 87, Bukit Paralayang, Puncak, Tugu Selatan, Cisarua, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional Setiap hari, 08.00-17.00 WIB
Harga tiket  Rp13.000 per orang

11. Taman Bunga Nusantara

Taman Bunga Nusantara

Taman Bunga Nusantara tidak hanya menghadirkan aneka bunga yang berwarna-warni dan mempesona. Di tempat ini, kamu bisa melihat tatanan taman bunga dengan bentuk yang cantik. 

Menariknya, ada pembagian lokasi taman. Seperti rumah kaca, taman Bali, taman mawar, taman mediterania hingga taman rahasia. 

Alamat  Jl. Mariwati Km. 7, Kawungluwuk, Sukaresmi, Cianjur, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional  Senin-Jumat: 09.00-17.00 WIB

Sabtu-Minggu: 06.00-17.00 WIB

Tiket  Rp50.000 per orang

12. Masjid At Ta’awun 

Masjid At Ta’awun

Masjid At Ta’awun tak sekedar masjid tapi juga ikon Puncak, Bogor. Tak sedikit wisatawan yang mampir hanya untuk beribadah dan istirahat tapi juga menikmati arsitektur sederhana.

Menariknya, masjid ini memiliki aksen kayu yang khas dan dilengkapi dengan ruang hijau yang menyegarkan. 

Alamat  Jl. Raya Puncak-Gadog No. 90, Tugu Selatan, CIsarua, Bogor, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam operasional  Setiap hari, 24 jam
Harga tiket  Rp0 per orang

So, dari deretan tempat wisata di Puncak, Bogor di atas, mana nih yang ingin kamu kunjungi?

Leave a Comment