12 Tempat Wisata di Bandung untuk Liburan Memuaskan

Di samping Puncak Bogor, Bandung juga menjadi salah satu destinasi favorit bagi penduduk ibu kota untuk menghabiskan akhir pekan. Dengan beragamnya pilihan tempat wisata di Bandung, kota ini bahkan menjadi salah satu dari 10 tujuan utama pesona Indonesia.

Bandung menawarkan paket lengkap, karena di sana tersedia wisata alam, budaya, kuliner, dan wisata belanja. Berikut adalah list 12 rekomendasi menarik untuk tempat-tempat wisata di Bandung yang kami berikan khusus untuk kamu.

12 Tempat Wisata di Bandung yang Cocok untuk Liburan

Jika kamu sedang ada di Bandung untuk berlibur, maka beberapa destinasi wisata berikut bisa jadi pilihan.

1. Jalan Braga

Wisata Bandung

Ingin menikmati momen santai dengan secangkir kopi di kafe pinggir jalan yang menghadirkan nuansa Eropa tempo dulu? Kalau begitu, tak ada salahnya untuk singgah di Jalan Braga. 

Dengan beragam pilihan menu lezat dan suasana kafe yang mengundang kenyamanan, kamu pasti akan betah berlama-lama di wisata Bandung ini. 

Kamu juga bisa mengabadikan momen dengan berfoto di sepanjang Jalan Braga yang terkenal dengan keunikan arsitekturnya. Beberapa tempat menarik yang layak kamu kunjungi di antaranya: 

  • The Suga Rush,  
  • Braga Citywalk
  • Braga Art Café.
Alamat: Kawasan Jalan Braga, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung
Harga Tiket: Gratis
Jam Operasional: Setiap hari 24 jam

2. Dago Cihampelas

Tempat wisata di Bandung yang gratis

Dago dan Cihampelas, dua jalan yang terkenal di Bandung merupakan tujuan utama bagi para wisatawan yang ingin merasakan hiburan sekaligus berbelanja. 

Di kedua kawasan ini, terdapat beragam factory outlet yang menawarkan berbagai kebutuhan dengan harga terjangkau, mulai dari pakaian, sepatu, tas, aksesori, hingga kerajinan tangan.

Tidak hanya tempat berbelanja, tempat wisata di Bandung yang gratis ini juga menjadi tempat yang sempurna untuk bersantai sambil menikmati kuliner. Kamu juga bisa membawa pulang buah tangan khas yang terkenal, seperti Bolen Kartika Sari, Brownies Amanda, dan Bandung Makuta.

Alamat: Kawasan Jalan Dago dan Cihampelas, Kec. Coblong, Bandung
Harga Tiket: Gratis
Jam Operasional: Setiap hari 24 jam

3. Saung Angklung Udjo

Tempat wisata di Bandung kota

Saung Angklung Udjo menjadi tempat wisata di Bandung Kota yang ideal bagi mereka yang ingin memahami angklung secara mendalam. Di sana kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seru, seperti:

  • Menikmati pertunjukan angklung
  • Belajar angklung
  • Menikmati kuliner khas Sunda
  • Menikmati pemandangan alam
  • Berbelanja souvenir

Tak hanya itu, Saung yang terletak di Cibeunying Kidul ini juga menghidangkan atraksi seni khas. Termasuk pertunjukan musik gamelan, alunan kecapi, beragam gerakan tarian, dan pertunjukan seni bela diri pencak silat. 

Alamat: Jalan Padasuka No. 118, Pasirlayung, Cibeunying Kidul, Bandung Kota
Harga Tiket: Anak-anak Rp40.000

Dewasa Rp60.000

Jam Operasional: Setiap hari 08.00-17.00 WIB

4. The Lodge Maribaya

Tempat wisata alam di Bandung
default

The Lodge Maribaya, yang telah beroperasi sejak tahun 2016 menawarkan berbagai kegiatan di alam terbuka yang mengasyikkan. Terdapat tiga wahana menarik yang bisa kamu nikmati, yaitu:

  • Sky Tree, 
  • Sky Bike, dan 
  • Sky Swing. 

Ketiganya menghadirkan tantangan yang akan menguji keberanian di ketinggian. Namun, jika kamu tidak begitu nyaman, kamu masih bisa menikmati pemandangan pohon pinus sambil menikmati hidangan lezat di restoran. 

Tempat wisata alam di Bandung ini dapat kamu akses dari arah Dago maupun Lembang. 

“Sebaiknya datang ke The Lodge Maribaya pada pagi hari agar terhindar dari kemacetan dan memastikan kamu mendapatkan tempat parkir yang cukup.”

Alamat: Jalan Padasuka No. 118, Pasirlayung, Cibeunying Kidul, Bandung Kota
Harga Tiket: Senin-Jumat Rp20.000

Sabtu & Minggu Rp25.000

Hari libur nasional Rp35.000

Jam Operasional: Setiap hari 09.00-17.00 WIB

5. Dago Pakar

Tempat wisata alam di Bandung

Dago Pakar menawarkan pengalaman liburan yang penuh dengan keindahan alam. Taman Hutan Raya (Tahura) Djuanda atau Dago Pakar merupakan area seluas 590 hektar yang terdiri dari hutan lebat, sehingga menciptakan suasana alami yang segar dan nyaman.

Terdapat berbagai aktivitas menarik yang dapat kamu nikmati di Dago Pakar, mulai dari:

  • Berjalan-jalan di hutan pinus, 
  • Bersepeda di tengah alam, 
  • Menjelajahi Gua Jepang dan Goa Belanda,
  • Mengunjungi Curug Ciomas dan Air Terjun Dago Pakar.

Untuk mencapai lokasi ini, lebih baik menggunakan kendaraan pribadi atau menyewa kendaraan karena transportasi umum belum tersedia secara memadai.

Alamat: Jalan Dago Pakar Permai I No. 9, Mekar Saluyu, Kec. Cimenyan, Kab. bandung
Harga Tiket: Rp11.000/orang
Jam Operasional: Setiap hari 09.00-16.30 WIB

6. Tangkuban Perahu

Tempat wisata di Bandung Lembang

Di sebelah utara Bandung, terhampar sebuah gunung dengan bentuk menyerupai perahu terbalik yaitu Gunung Tangkuban Perahu. Gunung ini ternyata masih memiliki potensi aktivitas vulkanis. Gunung Tangkuban Parahu terkenal lewat legenda Sangkuriang, kisah seorang anak yang tanpa sadar hampir saja menikahi ibunya sendiri. 

Kamu dapat mencapai tempat wisata di Bandung Lembang ini dengan perjalanan sekitar 1 jam dari pusat kota. Setibanya di wilayah Tangkuban Perahu, kamu akan melihat tiga kawah paling terkenal yaitu Kawah Domas, Kawah Upas, dan Kawah Ratu.

Agar kamu merasa nyaman saat menikmati pemandangan sekitar, sebaiknya kenakan jaket dan kacamata. Jangan lupa kenakan masker agar terhindar dari asap dan aroma belerang yang mungkin muncul dari kawah.

Alamat: Cikahuripan, Lembang, Bandung Barat
Harga Tiket: Rp22.000-Rp31.000/orang
Jam Operasional: Setiap hari 07.00-17.00 WIB

7. Kawah Putih

Tempat wisata di Bandung

Terletak di sebelah selatan Bandung, Ciwidey menampilkan keajaiban alam berupa kawah hasil letusan Gunung Patuha yang terkenal sebagai Kawah Putih. 

Sesuai dengan namanya, tempat ini menghadirkan panorama menakjubkan berupa lapangan pasir putih yang penuh dengan campuran belerang dan kolam air berwarna biru kehijauan yang mempesona.

Di sini, kamu dapat berfoto, bersepeda kuda, atau berkeliling bersama keluarga sambil berpiknik di area restoran yang tersedia. Namun, saat berada di sana, sebaiknya kenakan jaket atau pakaian hangat guna melindungi tubuh dari suhu dingin.

Alamat: Jalan Raya Soreang Ciwidey, Bandung
Harga Tiket: Rp15.000/orang
Jam Operasional: Setiap hari 07.00-17.00 WIB

8. Puncak Ciumbuleuit Utara

Tempat wisata instagramable di Bandung

Puncak Ciumbuleuit Utara atau Punclut merupakan sebuah bukit yang terletak sekitar 7 km dari pusat kota. Biasanya, baik warga lokal maupun wisatawan suka berkunjung ke tempat wisata instagramable di Bandung ini menjelang sore hingga malam. 

Pada waktu ini, pemandangan kota yang terlihat seperti cekungan besar dengan pegunungan mengelilinginya akan bersinar gemerlap oleh cahaya lampu dari ketinggian. Jangan lewatkan kesempatan untuk berfoto dengan latar belakang kota yang memesona, diterangi oleh cahaya lampu yang menghiasi malam.

Apabila udara di atas bukit terasa sejuk, tak ada salahnya mampir ke warung-warung di sekitar sambil menikmati hidangan dan minuman hangat yang tersedia dengan harga terjangkau. 

Alamat: Jalan Raya Punclut, Ciumbuleuit, Cidadap, Kab. Bandung Barat
Harga Tiket: Gratis
Jam Operasional: Setiap hari 09.00-17.00 WIB

9. Curug Malela

Tempat wisata alam di Bandung

Satu di antara air terjun yang paling menawan di sekitar Bandung yaitu Curug Malela. Terletak di Sindangjaya, air terjun ini memiliki bentuk yang unik, membentang sekitar 60 meter lebar dengan ketinggian mencapai 50 meter. 

Agar dapat menikmati keindahan curug ini, perjalanan yang harus diambil cukup sulit karena tempatnya yang tersembunyi. Kamu perlu meluangkan waktu sekitar 5 jam untuk mencapai tujuan.

Namun, upayamu akan terbayar oleh keindahan alamnya. Hal ini karena di sepanjang perjalanan menuju air terjun kamu dapat menikmati pemandangan kebun teh yang memukau.

Alamat: Kampung Manglid, Cicadas, Rongga, Bandung Barat
Harga Tiket: Rp5.500/orang
Jam Operasional: Setiap hari 08.00-17.00 WIB

10. Air Terjun Pelangi

Tempat wisata di Bandung yang lagi hits

Air Terjun Pelangi, yang sering disebut Curug Cimahi memiliki karakteristik unik saat malam tiba. Aliran air terjun ini akan menghadirkan cahaya berwarna seperti pelangi yang muncul di tengah-tengah gelapnya hutan. Efek warna pelangi ini hasil dari lampu LED yang dirancang oleh pengelola curug.

Keindahan air terjun dari tempat wisata di Bandung yang lagi hits ini bisa dinikmati dengan jelas dari dua dek pandang yang terletak di tepi jurang. 

Alamat: Ds. Bambu ke atas, Kertawangi, Cisarua, Bandung Barat
Harga Tiket: Rp12.000 (kunjungan siang) dan Rp15.000 (kunjungan sore)
Jam Operasional: Setiap hari hingga pukul 21:00 WIB

11. Sanghyang Heuleut

Tempat wisata di Bandung yang lagi hits

Di tempat ini, kamu bisa melakukan beberapa aktivitas seru dalam satu lokasi yang menakjubkan, seperti misalnya:

  • Menjelajahi beberapa sungai yang mengalir di antara tebing, 
  • Menikmati air terjun yang indah, 
  • Merasakan suasana hutan yang rimbun, dan 
  • Melihat curug (air terjun kecil). 

Untuk mencapai lokasi ini, kamu perlu melakukan perjalanan sekitar 2 jam dari pusat Kota Bandung. Namun, setibanya di sana, kamu bisa bermain air dengan seru dan puas atau hanya menikmati keindahan alam sambil mengambil foto.

Alamat: Kp. Cipanas, Rajamandala Kulon, Cipatat, Bandung Barat
Harga Tiket: Rp10.000 per orang
Jam Operasional: Senin-Jumat 08.00-16.00 WIB

Sabtu 08.00-17.00 WIB

Minggu 07.00-17.00 WIB

12. Situ Patenggang

Tempat wisata di Bandung yang lagi hits

Berada di kawasan Ciwidey, terhampar Situ Patenggang, sebuah danau dengan nama yang mengandung makna “saling mencari” dalam bahasa Sunda. Dengan luas sekitar 45.000 hektar, danau ini dikelilingi oleh perkebunan teh dan hutan. 

Selain menikmati pemandangan danau dari tepian, kamu juga dapat menyewa perahu warga untuk mencapai Batu Cinta. Rute perjalanan ke Situ Patenggang bisa dari Kawah Putih yang hanya berjarak 7 km.

Alamat: Patengan, Rancabali, Bandung
Harga Tiket: Rp25.000-Rp100.000 per orang
Jam Operasional: Setiap hari 09.00-17.00 WIB

Terbukti kan kalau Bandung memang pantas menjadi tujuan wisata favorit bagi warga lokal maupun turis lokal, bahkan mancanegara. Selain menawarkan kesegaran alam, Bandung juga memanjakan selera belanja dan kuliner. 

Jika ingin segera menjelajahi tempat wisata di Bandung, maka segeralah merencanakan perjalanan ke Bandung. Selamat berlibur!

Leave a Comment