Cara Transfer Pulsa ke Beberapa Provider

Thisway.id – Cara transfer pulsa dapat dilakukan dengan praktis dan cepat oleh siapa pun dan kapan pun. Hanya saja ada beberapa ketentuan yang perlu diperhatikan agar proses transfer berjalan lancar. Apalagi ketentuan sesama operator berbeda dengan yang berbeda operator. Lantas bagaimana caranya?

Cara Transfer Pulsa Beberapa Provider

  1. Transfer Pulsa Smartfren

Transfer pulsa Smartfren dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu

    • Via SMS
    • Masuk ke aplikasi SMS pada ponsel
    • Ketik SMS ke 879 dengan format “KIRIM.Nomor Penerima.Nominal Transfer.Pulsa. Contohnya: KIRIM.088999XXXX.20000.
    • Tunggu hingga notifikasi dari Smartfren muncul
    • Via Kode USSD
    • Buka aplikasi Telepon di perangkat Anda
    • Ketik nomor tujuan *879#
    • Klik ikon Panggil
    • Ketik nomor penerima pada kolom yang muncul di layar
    • Masukkan nominal yang ingin ditransfer
    • Selanjutnya ikuti petunjuk pada layar hingga proses transfer berhasil
    • Via Aplikasi
    • Unduh dan install aplikasi MySmartfren di Google Play Store
    • Buka aplikasi kemudian login dengan nomor Smartfren yang Anda gunakan
    • Pilih menu E-Pulsa
    • Ketik nomor tujuan dan nominal yang ingin ditransfer
    • Ketik kode M-PIN
    • Tunggu hingga notifikasi proses transfer muncul dan berhasil
  1. Transfer Pulsa Telkomsel

Cara transfer pulsa semua operator termasuk Telkomsel, secara umum menggunakan cara-cara berikut.

    • Via SMS
    • Buka aplikasi SMS
    • Ketik SMS dengan format “TPULSA(spasi)nominal transfer. Contoh seperti ini: TPULSA 50000
    • Kirim pesan ke nomor tujuan penerima
    • Via UMB *858#
    • Buka aplikasi panggilan
    • Ketik nomor *858# kemudian tekan ikon panggilan
    • Ketik nomor 1 untuk memilih opsi Transfer Pulsa
    • Masukkan nomor penerima serta nominal pulsa yang ingin ditransfer
    • Via Aplikasi
    • Unduh dan install aplikasi My Telkomsel di perangkat Anda
    • Login ke aplikasi menggunakan nomor seluler Telkomsel aktif
    • Pilih menu “Hadiah”
    • Masukkan nomor penerima
    • Klik menu “Transfer Pulsa”
    • Pilih metode pembayaran yang akan digunakan
    • Masukkan kode OTP kemudian tunggu pemberitahuan transaksi muncul

(Baca juga: Cara Menghapus Akun IG Sementara dan Permanen)

  1. Transfer Pulsa Indosat

Bagi pengguna Indosat berikut adalah beberapa cara untuk transfer pulsa

    • Via SMS
    • Masuk ke aplikasi SMS
    • Ketik SMS sesuai dengan format berikut: TRANSFERPULSA(spasi)Nomor Telepon(spasi)Nominal Pulsa. Contoh: TRANSFERPULSA 085888XXXX 30000
    • Kirim pesan ke 151
    • Selanjutnya akan masuk SMS balasan berisi informasi token transfer secara detail
    • Setelah itu konfirmasi dengan membalas OK(spasi)Kode Token dan kirim
    • Jika berhasil akan ada SMS notifikasi yang masuk
    • Via Kode UMB
    • Masuk ke aplikasi panggilan
    • Ketik kode UMB *123*151# kemudian klik tombol panggilan
    • Masukkan nomor tujuan
    • Ketik nominal yang ingin ditransfer
    • Jika berhasil akan ada notifikasi
    • Via Aplikasi
    • Unduh dan install aplikasi myIM3
    • Masuk ke aplikasi kemudian login menggunakan nomor seluler Indosat yang sedang digunakan
    • Masukkan kode OTP untuk proses verifikasi yang dikirimkan operator
    • Masuk kembali ke aplikasi myIM3 dan selanjutnya pilih opsi “Butuh Bantuan”
    • Aplikasi akan mengirimkan sebuah pesan untuk mengonfirmasi apakah nomor tersebut benar milik Anda
    • Selanjutnya pilih “Transfer Pulsa”
    • Aplikasi akan menampilkan cara transfer melalui beberapa metode yang nantinya Anda pilih sesuai kebutuhan
    • Terakhir sistem aplikasi akan memproses transfer secara otomatis

Itulah beberapa cara transfer pulsa untuk semua operator yang bisa pengguna coba ketika ingin transfer ke beberapa operator. Yang perlu diperhatikan beberapa cara akan dikenakan biaya admin, untuk nominalnya sendiri bisa berbeda.

Leave a Comment