Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Menahan Lapar

Thisway.id – Banyak yang bertanya-tanya cara menurunkan berat badan, apalagi bagi orang yang mengalami obesitas. Memiliki berat badan berlebih tentunya tidak dianjurkan dan justru dapat menimbulkan penyakit. Selain itu berat badan berlebih dapat membatasi ruang gerak seseorang dan membuatnya tidak nyaman.

Kelebihan berat badan dapat terjadi pada siapa saja, baik anak-anak, orang dewasa, atau bahkan orang tua. Maka dari itu berikut akan dijelaskan bagaimana menurunkan berat badan.

Cara Menurunkan Berat Badan yang Bisa Dilakukan Setiap Orang

  1. Sarapan

Cara sederhana yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badanya yaitu selalu sarapan. Sarapan dengan menu bergizi seimbang akan membantu tubuh mendapatkan energi yang cukup untuk aktivitas sehari-hari.

Apabila Anda melewatkan sarapan, maka energi untuk melakukan aktivitas di pagi hari tidak ada. Justru keinginan untuk makan akan meningkat pada siang dan malam hari, sehingga bisa menyebabkan berat badan bertambah.

  1. Makan dengan Porsi Kecil

Beberapa jadwal makan bisa Anda lakukan untuk menjaga pola makan. Mulai dari makan tiga kali sehari dengan selingan camilan 2 – 3 kali, makan 5 – 6 kali, dan makan setiap 3 – 4 jam. Cara tersebut diperbolehkan selagi porsi makan tidak mengganggu metabolisme tubuh.

Cara ini dianjurkan karena dapat membantu mengontrol kadar gula darah yang juga penyebab berat badan sulit turun.

  1. Minum Air Putih

60% tubuh manusia terdiri dari air, maka dari itu air memiliki peran penting pada tubuh. Tubuh dapat membakar lemak dengan baik apabila terhidrasi dengan baik.

Minum air putih sendiri dapat membantu menurunkan berat badan dengan melalui cara berikut:

    • Meningkatkan metabolisme
    • Mengurangi nafsu makan
    • Mengurangi asupan kalori dalam bentuk cair
    • Mengurangi stres
    • Membantu tubuh bergerak lebih gesit
    • Meningkatkan semangat

(Baca juga: 7 Cara Menghilangkan Komedo dengan Bahan Alami)

  1. Olahraga Secara Rutin

Menjaga pola makan sedemikian rupa tanpa dibarengi dengan aktivitas fisik akan sulit untuk menurunkan berat badan. Sehingga melalukan aktivitas fisik olahraga sangat disarankan untuk membantu mengurangi berat badan dan menjaga kesehatan tubuh.

Jika masih bingung atau kesulitan melakukan berbagai macam olahraga, Anda bisa memilih jalan kaki secara rutin selama menjalani program diet. Tidak butuh waktu lama, cukup 15 – 30 menit setiap pagi. Cara menurunkan berat badan cepat ini akan menghasilkan hasil yang nyata, seperti metabolisme tubuh lebih lancar dan berat badan menurun.

  1. Perbanyak Konsumsi Sayur dan Buah

Menjalani program diet rendah kalori buka berarti harus makan sedikit. Anda bisa memperbanyak konsumsi sayur dan buah yang mengandung banyak air dan serat sehingga bisa kenyang lebih lama. Meskipun konsumsi dalam jumlah banyak, berat badan tidak akan naik karena sayur dan buah rendah kalori.

  1. Perbanyak Konsumsi Serat

Makanan mengandung serat dapat membantu tubuh kenyang lebih lama. Hal ini dikarenakan serat dicerna lebih lama oleh pencernaan dan berperan dalam penyerapan gizi.

Serat dapat Anda temui pada beberapa jenis makanan berikut:

    • Sayuran
    • Buah-buahan
    • Sereal gandum
    • Kacang-kacangan
  1. Tidur yang Cukup

Penyebab berat badan naik yang sering tidak disadari banyak orang adalah minimnya waktu tidur.

Pada sistem saraf terdapat neurotransmiter yang berfungsi membuat sel saraf saling berkomunikasi. Adapun pembawa pesan dari saraf ini terdiri dari ghrelin dan lepti. Ghrelin merupakan saraf yang dapat memicu rasa lapar, sementara leptin menghasilkan rasa kenyang.

Kedua komponen neurotransmiter setiap harinya mengalami naik – turun untuk memberitahukan bahwa tubuh memerlukan asupan kalori.

Jika kadar neurotransmiter tidak seimbang, maka keinginan makan di malam hari akan meningkat dan menyebabkan berat badan naik. Hal ini dikarenakan biasanya orang akan langsung tidur jika makan di malam hari, atau asupan tadi tidak dimanfaatkan sebagai energi untuk beraktivitas. Sehingga asupan makanan berubah menjadi lemak.

Demikian beberapa cara menurunkan berat badan yang bisa dilakukan oleh siapa saja dengan mudah dan tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya. Kunci untuk menurunkan berat badan adalah dengan menerapkan pola hidup sehat, yaitu mengatur pola makan dan beraktivitas fisik.

Leave a Comment