Cara Kirim Pulsa Telkomsel Dengan Berbagai Langkah Mudah

Thisway.id – Cara kirim pulsa Telkomsel adalah sebuah layanan yang bisa digunakan oleh para penggunanya. Layanan tersebut bisa digunakan oleh setiap pelanggan provider ini untuk mentransfer pulsa ke nomor pengguna Telkomsel lainnya.

Layanan ini bisa digunakan untuk pengguna kartu prabayar seperti kartu As, Simpati dan juga Loop. Berikut ini adalah sejumlah cara yang bisa digunakan untuk mentransfer pulsa ke pengguna nomor Telkomsel lainnya.

Cara Kirim Pulsa Telkomsel ke Sesama Pengguna

1. Via Panggilan Telepon ke *858*

Langkah pertama untuk mentransfer pulsa ke sesama pengguna Telkomsel yaitu melalui panggilan telepon dengan mengetik kode ke *858*. Tahapan yang harus diterapkan adalah mengetik *858* dengan diikuti oleh nomor tujuan yang pulsanya akan ditransfer dan angka nominal transfer. Lalu tekan OK.

Contoh: *858*0813774489382*25#. Pulsa tersebut akan tertransfer ke 0813774489382 sebesar Rp25 ribu dan pulsa Anda akan terpotong secara otomatis. Cara ini terbilang praktis dan mudah dilakukan karena hanya perlu mengetikkan kode sekali saja.

Baca Juga: (Beragam Cara Registrasi Kartu Indosat Untuk Pengguna Baru dan Lama)

2. Via SMS

Cara kirim pulsa Telkomsel lainnya adalah dengan menggunakan service SMS. Di bawah ini adalah sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk mentransfer pulsa ke nomor Telkomsel melalui layanan SMS. Namun hal yang perlu diperhatikan adalah Anda harus memiliki pulsa yang lebih dari angka yang akan ditransfer.

Caranya adalah dengan mengetik TPULSA (spasi) angka pulsa yang akan ditransfer ke nomor penerima.

3. Gunakan Menu USSD

Selanjutnya, cara yang bisa dilakukan adalah menggunakan USSD. USSD adalah sebuah protocol yang dapat digunakan untuk melakukan komunikasi secara singkat dari handphoene ke penyedia  service operator selular yang bersangkutan.

Service USSD ini hanya bisa ditemukan di operator selular GSM. Pada dasarnya protocol ini digunakan oleh para pengguna untuk merequest atau meminta informasi pada operator dengan format yang sudah disesuaikan.

Berikut ini adalah cara melakukan transfer pulsa Telkomsel melalui protocol USSD:

  • Masuk ke menu panggilan kemudian ketik *858# dan kemudian klik OK
  • Ketiklah angka 1 untuk opsi “Transfer Pulsa”.
  • Masukkanlah nomor yang dituju dan berapa banyak pulsa yang akan ditransfer
  • Masukkan angka 1 untuk konfirmasi setelah notifikasi muncul di layar
  • Anda akan mendapatkan SMS notifikasi dari 858

Protokol USSD bukan hanya dapat diterapkan untuk melakukan transfer pulsa. Namun juga bisa digunakan untuk meminjam pulsa secara langsung ke Telkomsel. Namun ini adalah cara yang bisa dilakukan ketika dalam keadaan darurat ketika habis pulsa dan tidak ingin meminjam pulsa ke orang lain.

Caranya adalah buka menu panggilan dan ketik *505#. Kemudian muncul menu paket darurat ketika syarat terpenuhi. Pilihlah angka yang terdapat di Paket Darurat. Tunggu beberapa saat hingga SMS notifikasi ketika berhasil melakukan pinjaman pulsa darurat ke Telkomsel.

4. Lewat Aplikasi MyTelkomsel

Pulsa juga dapat ditransfer dengan menggunakan MyTelkomsel. Ini adalah layanan aplikasi dari Telkomsel untuk memudahkan pengguna smartphone. Caranya adalah unduhlah aplikasi tersebut di App Store atau Google Play. Kemudian buka aplikasi tersebut daln pilih menu gift.

Tahapan berikutnya adalah masukkan nomor tujuan yang akan ditransfer pulsanya. Pilihlah menu transfer dan pilih metode pembayarannya. Ketika sudah mendapatkan kode OTP, masukkanlah kode tersebut. Anda telah berhasil melakukan transfer pulsa ke nomor yang dituju.

Itu adalah sejumlah cara transfer pulsa Telkomsel yang dapat digunakan oleh para pengguna dengan cepat dan mudah. Yang perlu diperhatikan adalah cek pulsa yang tersedia sebelum melakukan transfer kepada nomor yang dituju.

Leave a Comment