Cara Download Lagu Secara Gratis Tanpa Pakai Ribet

Thisway.id – Lagu sudah menjadi bagian dari kehidupan banyak orang, tetapi belum banyak yang tahu bagaimana cara download lagu dengan cepat dan mudah. Dengan mendownload lagu Anda bisa mendengarkan lagu secara offline dimana pun dan kapan pun.

Seiring berkembangnya teknologi, sudah banyak layanan yang bisa digunakan untuk mendownload lagu, tapi kebanyakan berbayar atau premium. Karena itu, berikut ini pembahasan mengenai cara mendownload lagu yang bisa dicoba secara gratis.

Cara Download Lagu dengan Berbagai Layanan

  1. YT5s

Salah satu situs yang bisa Anda gunakan untuk mendownload lagu adalah YT5s. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut.

    • Masuk ke Youtube
    • Salin link video lagu yang ingin didownload
    • Masuk ke situs YT5s.com
    • Tempel link video pada kolom yang tersedia
    • Klik “Start”
    • Berikutnya akan muncul pilihan file Mp4 hingga Mp3 serta ukuran file
    • Pilih format Mp3, setelah itu klik “Get Link”
    • Terakhir klik “Download” dan tunggu sampai proses download berakhir
  1. 4shared

Cara download lagu cepat yaitu menggunakan situs 4shared. Caranya yaitu:

    • Akses situs 4shared di URL https://4shared.com
    • Klik “Masuk”, kemudian login ke akun
    • Ketikan kemudian cari judul lagu yang ingin didownload
    • Jika sudah ketemu pilih opsi unduh
    • Klik “Unduh Gratis”
    • Tunggu hingga proses download selesai
  1. YTMP3

Jika ingin mendonwload lagu dari Youtube Anda bisa mencoba dengan situs YTPMP3. Langkah-langah sebagai berikut:

    • Buka aplikasi Youtube di perangkat Anda
    • Cari lagu yang ingin didownload dan salin linknya
    • Buka situs YTMP3 dengan alamat https://ytmp3 .cc/youtube-to-mp3/
    • Tempel link pada kolom yang tersedia
    • Pilih “Convert”
    • Pilih “Download”
    • Tunggu hingga proses download selesai

(Baca juga: Cara Menghilangkan Mata Panda dan Penyebabnya)

  1. SoundCloud

Langkah-langkah untuk mendownload lagu di SoundCloud adalah sebagai berikut:

    • Akses situs soundcloud.com
    • Cari lagu yang ingin di download
    • Salin link lagu dengan mengeklik ikon titik tigas pada lagu tersebut. Kemudian klik share dan “copy to clipboards”
    • Buka situs SoundCloud Downloader di www.forhub.io/soundcloud.en
    • Tempel link lagu yang sudah disalin
    • Pilih “Download”
    • Pilih “Download the Song”
    • Tunggu beberapa saat hingga file tersimpan otomatis di penyimpanan Anda
  1. MP3Juices

Cara mendownoad lagu melalui situs ini yaitu:

    • Masuk ke situs MP3Juices melalui alamat https://mp3juices.cc//
    • Ketikkan judul atau nama penyanyi dari lagu yang ingin Anda download
    • Pilih dan klik download pada lagu yang diinginkan
    • Tunggu sebentar hingga file berhasil diunduh dan tersimpan otomatis di penyimpanan Anda
  1. Youtube SS

Anda dapat menggunakan Youtube SS untuk mendownload lagu, berikut caranya:

    • Cari lagu yang ingin didownload pada Youtube
    • Salin link lagu
    • Jika sudah salin link pada mesin pencarian atau browser kemudian tambahkan “ss” di awal link lagu.
    • Klik telusur
    • Link tersebut akan mengalihkan tampilan ke laman savefrom dan pilih format MP3
    • Klik download dan tunggu hingga proses download selesai
  1. Onlinevideoconverter

Berikut adalah cara download lagu melalui Onlinevideoconverter:

    • Masuk ke Youtube dan cari lagu yang ingin didownload
    • Salin link lagu
    • Buka situs Onlinevideoconverter dan tempelkan link lagu pada kolom yang tersedia
    • Pilih format MP3 pada drop down menu
    • Klik “Start”, kemudian akan muncul tombol download dan klik
    • Tunggu proses download hingga selesai dan file akan tersimpan secara otomatis

Demikian cara download lagu yang bisa Anda lakukan agar bisa mendengarkan lagu secara offline dimana pun dan kapan pun. Cara-cara di atas bisa Anda coba tanpa harus mengeluarkan biaya atau gratis. Semoga bermanfaat.

Leave a Comment